Bihun Sapi Kuah Santan untuk Santap Siang dan Malam

Kamis, 18 Mei 2017 - 12:57 WIB
Bihun Sapi Kuah Santan untuk Santap Siang dan Malam
Bihun Sapi Kuah Santan untuk Santap Siang dan Malam
A A A
JAKARTA - Bagi Anda yang bosan menyantap nasi dengan lauk yang itu-itu saja, Anda dapat memilih mi atau bihun sebagai pengganti nasi yang juga mengenyangkan namun lebih ringan. Untuk hidangan makan siang ataupun malam, mi ataupun bihun dapat dipadukan dengan daging ayam, daging sapi, sayur-sayuran dan yang lainnya.

Seperti resep dari Taste.com.au ini, misalnya. Dengan memadukan bihun, daging sapi, kacang kapri dan santan, Anda sudah dapat membuat hidangan simple namun istimewa dan menggugah selera. Yuk, intip cara membuat Bihun Sapi Kuah Santan berikut ini!

Bahan-bahan:
100 gram bihun
600 gram daging sapi fillet (bumbui dengan garam dan merica)
2 sdt minyak kacang
3 bh daun bawang, iris tipis
1 liter kaldu ayam
150 gram kacang kapri, iris tipis
1 bh jeruk nipis, ambil airnya
250 ml santan
Daun ketumbar, cabai merah iris dan jeruk nipis, untuk pelengkap

Cara membuat:
Siapkan bihun dalam mangkuk tahan panas kemudian siram dengan air mendidih dan sisihkan selama 5 menit hingga mengembang, tiriskan.

Panaskan panggangan barbecue atau chargrill pada medium-high. Masak daging selama 2-3 menit di setiap sisinya hingga matang sesuai dengan keinginan anda. Letakkan daging ke dalam piring, tutup dengan aluminium foil dan sisihkan selama 5 menit untuk beristirahat, kemudian iris tipis.

Sementara itu, panaskan minyak dalam panci besar dengan api sedang. Tambahkan daun bawang dan masak selama 2 menit. Tambahkan air kaldu, didihkan. Kecilkan api. Tambahkan kacang kapri, air jeruk nipis dan santan, kemudian didihkan kembali selama 5 menit.

Siapkan bihun dalam mangkuk saji, siram dengan kuah dan tambahkan daging sapi, daun ketumbar dan irisan cabai merah diatasnya. Sajikan dengan irisan jeruk nipis sesuai selera.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5915 seconds (0.1#10.140)